Belajar dan Saling Mengenal dalam Diklat USER 2023

Unit Seni Rupa (USER) UGM merupakan salah satu unit kegiatan mahasiswa di lingkungan Universitas Gadjah Mada yang berkecimpung dalam bidang seni. Pada setiap tahunnya, USER UGM membuka Open Recruitment anggota baru yang pada tahun ini dilaksakan pada tanggal 16 Agustus hingga 8 September 2023. Salah satu rangkaian dari Open Recruitment USER adalah Pendidikan Dasar (Diksar) yang bertujuan untuk mencari anggota USER yang bersemangat, kreatif, dan berdedikasi untuk dapat berdinamika bersama dalam Unit Seni Rupa UGM. Pendidikan Dasar (Diksar) USER UGM pada tahun ini dikoordinator oleh Khansa Ath-Thahirah dengan wakil koordinator lapangan Tika Nur Amini.
Pendidikan Dasar (Diksar) USER UGM memiliki beberapa rangkaian yang terbagi menjadi 3 kegiatan yaitu Diksar 1, Diksar 2, dan Diksar 3. Pada setiap Diksar bertujuan untuk mengenalkan seni dari dasar serta lebih memahami aliran seni yang ada. Kegiatan Diksar USER UGM 2023 terbagi menjadi dua sesi, yaitu sesi materi dan games yang berbeda pada setiap minggunya. Diksar 1 USER dilaksanakan pada hari Sabtu, 16 September 2023 yang bertempat di GOR Pancasila UGM. Pada Diksar 1 ini para Calon Anggota USER belajar tentang pengenalan dasar seni rupa. Pematerian pada diksar 1 oleh Eka Nurcahyani yang merupakan seniman sekaligus alumni anggota USER UGM. Diksar 2 dilaksakana pada tanggal 23 September 2023 yang bertempat di Selasar GOR Pancasila UGM. Pada Diksar 2 ini Calon Anggota USER 2023 mendapatkan materi tentang pendalaman seni 3 Dimensi yang diberikan oleh Agustinus Kuswidananto yang merupakan salah satu seniman asal Yogyakarta. Acara ini dapat melatih keterampilan para calon anggota USER dengan games pembuatan seni dari plastisin. Diksar 3 USER dilakukan pada hari Sabtu, 30 September 2023 di Selasar Grha Sabha Pranama UGM dengan menyungsung tema eksporasi aliran seni. Pada kegiatan Diksar 3 ini diisi oleh Divisi Pengembangan Sumber Daya Seniman (PSDS) USER 2023 dengan rangkaian acara berupa pengenalan aliran seni dan games menggambar bersambung.
Pendidikan Dasar (Diksar) USER 2023 dihadiri oleh Calon Anggota USER dengan jumlah sekitar 70-100 orang dengan antusias yang luar biasa. Para Calon Anggota USER pada saat kegiatan aktif bertanya dan memiliki banyak inisiatif. Kegiatan Pendidikan Dasar (Diksar) USER 2023 yang telah berakhir pada 6 November 2023 ini diharapkan dapat mempererat hubungan antar Calon Anggota USER 2023. Selain itu, kegiatan ini dapat membantu para Calon Anggota USER 2023 untuk mengingat kembali dasar-dasar ilmu seni serta dapat memicu jiwa seni untuk lebih berkarya lebih hebat. read more

Belajar dan Saling Mengenal dalam Diklat USER 2023 Read More »

Menyalurkan Emosi Lewat Lukisan, Ditemukan Tulisan Misterius Pada Karya Lukis “The Scream” dari Edvard Munch

Can only have been painted by a mad man“, sebuah tulisan yang ditemukan pada lukisan “The Scream” karya Edvard Munch. Apakah justru memperjelas penafsiran dari karya lukis tersebut?

Lukisan “The Scream” merupakan salah satu karya seni yang cukup terkenal dari pelukis asal Norwegia, Edvard Munch, sebagai simbolis dari ekspresionisme. Emosi yang kuat pada karya ini memiliki pengaruh yang amat besar, tidak hanya pada bidang seni kontemporer, namun juga pada bidang komunikasi, jurnalisme, serta banyak film yang terinspirasi dari karya tersebut. Dibalik prestasi dari lukisan ini, terdapat emosi yang dialami Edvard Munch hingga menginspirasinya untuk merepresentasikan perasaannya tersebut. read more

Menyalurkan Emosi Lewat Lukisan, Ditemukan Tulisan Misterius Pada Karya Lukis “The Scream” dari Edvard Munch Read More »

Ruang Bebas Berekspresi dalam GAMARUPA 2023

Tempat untuk mengekspresikan diri, digelar dalam pameran berwacana “Padepokan Bulak Sumur” pada lima hari di GAMARUPA 2023.

Pameran GAMARUPA 2023 “Padepokan Bulaksumur” digelar pada tanggal 11-15 September 2023. Pameran ini dilaksanakan di Yayasan Rumah DAS, Condongcatur. Dapat terlihat bahwa pada pameran GAMARUPA kali ini memberikan ruang pada seniman-seniman Universitas Gadjah Mada untuk mengekspresikan karyanya dengan berbagai tema tertentu. Karya yang dihadirkan juga beragam, mulai dari karya lukis akrilik pada kanvas hingga karya animasi yang ditampilkan menggunakan laptop. read more

Ruang Bebas Berekspresi dalam GAMARUPA 2023 Read More »

Fase-Fase Kondisi Emosional Louis Wain Pada Karya Lukisan Kucingnya

Gaya seseorang berkarya dapat berubah-ubah sesuai dengan kondisi emosional yang dirasakannya. Hal yang serupa terjadi pada seorang pelukis asal London, Louis Wain. Lukisan karyanya dari waktu ke waktu, seolah-olah juga menjadi salah satu saksi bisu terhadap fase-fase yang dihadapinya saat menderita skizofrenia.

Sebelum memulai karirnya di dunia seni lukis, Louis Wain adalah seorang guru seni dan ilustrator di London School of Art. Awal melejitnya karir Louis Wain dalam melukis dimulai dari Ia dan istrinya yang mulai memelihara kucing. Kucing tersebut dipelihara untuk menghibur istrinya yang menderita kanker payudara, namun butuh waktu yang singkat hingga kucing itu menjadi objek favorit untuk Ia lukis. Louis Wain pun mendapat kesuksesan luar biasa, salah satu karyanya menjadi poster untuk majalah: “A Kitten Christmas Party” yang menjadi puncak popularitasnya. read more

Fase-Fase Kondisi Emosional Louis Wain Pada Karya Lukisan Kucingnya Read More »

Seni Virtual: Seni Setelah Pandemi

Dunia mengalami transformasi dan revolusi yang cepat dan signifikan setelah terjadinya pandemi COVID-19 sejak 2020 hingga 2022. Sejak diumumkan COVID-19, berbagai aspek kehidupan mengalami goncangan dan memerlukan koordinasi kembali. Untuk bertahan pada masa pandemi dan pasca pandemi, perlu adanya kolaborasi, komunikasi, kerja sama, dan koordinasi antardisiplin (Contreras, 2020). Strategi kesiapsiagaan, adaptasi, dan kolaborasi yang diadopsi pada masa pandemi membentuk sebuah proses pembaharuan dalam bidang seni rupa dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi yaitu seni virtual berupa pameran-pameran daring. read more

Seni Virtual: Seni Setelah Pandemi Read More »

Semarak Karnaval Seni bersama Gelex 2023

Acara tahunan Universitas Gadjah Mada, Gelanggang Expo (Gelex) kembali digelar. Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) kepada mahasiswa baru tahun 2023. Sekitar 50 UKM UGM turut serta dalam acara ini dari 15 hingga 18 Agustus 2023. Dengan bertempat di Lapangan Pancasila, Gelex tahun ini memiliki tajuk “Simfoni Euforia Gelanggang”. Konsep karnaval yang penuh permainan dan hiburan membawa euforia kebersamaan para pengunjung Gelex 2023.

Acara tahunan Universitas Gadjah Mada, Gelanggang Expo (Gelex) kembali digelar. Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) kepada mahasiswa baru tahun 2023. Sekitar 50 UKM UGM turut serta dalam acara ini dari 15 hingga 18 Agustus 2023. Dengan bertempat di Lapangan Pancasila, Gelex tahun ini memiliki tajuk “Simfoni Euforia Gelanggang”. Konsep karnaval yang penuh permainan dan hiburan membawa euforia kebersamaan para pengunjung Gelex 2023.
Sebagai salah satu UKM kesenian, USER turut serta memeriahkan pergelaran Gelex tahun ini. USER kali ini mengusung tema “Istana Boneka” pada stand UKM kesenian. Hiasan berwarna-warni digantungkan dengan apik di bagian atas stand. Beberapa hasil karya lukisan dari anggota USER menghiasi dinding stand. read more

Semarak Karnaval Seni bersama Gelex 2023 Read More »

Art Therapy: Pesona Seni Lukis Sebagai Terapi Mental

Dari berbagai macam jenis yang dimiliki oleh seni, seni rupa menjadi induk dari semuanya. Seni rupa dikategorikan dalam dua jenis yaitu yang bersifat seni murni atau hanya dinikmati keindahannya saja, maupun seni terapan yang bersifat memiliki guna. Keduanya sama-sama menjadi bentuk pengungkapan atau penyampaian sebuah pesan nilai simbolis, emosional, intelektual atau religius (Salam & Muhaemin, 2020). Salah satu jenis kesenian yang menggunakan pendekatan visual dalam penyampaian pesan adalah seni lukis. Seni lukis merupakan kegiatan mengolah media dua dimensi atau permukaan tiga dimensi untuk memperoleh kesan tertentu yang melibatkan emosi dan ekspresi penciptanya. Kesan tersebut didapatkan dari unsur yang membentuk seni tersebut seperti sebuah pesona. read more

Art Therapy: Pesona Seni Lukis Sebagai Terapi Mental Read More »

“Intergalactic Symphony: Fusion of Life and Cosmos” – Karya Seni Instalasi yang Menyatukan Tujuh Seniman USER dalam Event Exposure 2023


Pada Jumat lalu, 29 Juli 2023 teman-teman seniman USER terdiri dari Azelsya, Mumu, Rania, Syukron, Sekar, Tri, dan Fadia memamerkan karya instalasinya pada Interactive Space yang diusung oleh IKAMMA (Ikatan Keluarga Mahasiswa Manajemen UGM) dalam event Exposure 2023. Teman-teman seniman membuat karya bertajuk “Intergalactic Symphony: Fusion of Life and Cosmos”. Karya mix media ini berbentuk balok dengan keempat sisi yang memiliki cerita berbeda. Di antara karya yang dipamerkan pada Interactive Space, karya ini menjadi satu-satunya karya interaktif dengan display khusus sehingga karya ini bisa diputar-putar oleh pengunjung pameran. read more

“Intergalactic Symphony: Fusion of Life and Cosmos” – Karya Seni Instalasi yang Menyatukan Tujuh Seniman USER dalam Event Exposure 2023 Read More »

Melintasi Goresan Sejarah: Seni Lukis dalam Masa Kerajaan di Nusantara

Menilik sejarah Indonesia, sebelum kedatangan koloni, Indonesia atau Nusantara terdiri dari berbagai kerajaan seperti Kerajaan Majapahit, Kerajaan Sriwijaya, dan Kerajaan Mataram Kuno. Pada masa itu, belum ada teknologi memadai untuk memotret para bangsawan, sehingga para bangsawan biasa dipotret ke dalam sebuah kanvas. Meskipun telah ada teknologi kamera, namun hasilnya pun hanya terbatas pada warna hitam dan putih saja.
Beberapa maestro seni Indonesia yang pernah melukis para bangsawan yakni Raden Saleh, Basuki Abdullah, dan Affandi. Beberapa bangsawan yang pernah dilukis oleh Raden Saleh yakni R. A. Kartini, Sultan Agung, hingga Sultan Amangkurat II. Lukisan potret bangsawan karya Basuki Abdullah dapat kita temui pada Puro Mangkunegaran di Solo. Beliau sering diminta untuk melukis keluarga kerajaan, seperti Pangeran Sambernyawa, Pangeran Tedjowulan, dan Gusti Nurul. Affandi yang memiliki fokus pada ekspresionisme tidak banyak melukis potret, namun ia pernah melukis salah satu bangsawan, yakni R. A. Kartini dan juga tokoh-tokoh nasional seperti Soekarno, Tan Malaka, dan Ahmad Dahlan. read more

Melintasi Goresan Sejarah: Seni Lukis dalam Masa Kerajaan di Nusantara Read More »

Melihat Technology of enchantment dalam karya “Racikan Keluarga” oleh Tutti Frutti

Menggabungkan berbagai media karya, seni instalasi kini menjadi salah satu jenis karya yang sering ditemui di pameran. Seni instalasi yang kini menjadi trend ialah karya seni yang proses pembuatannya dipenuhi dengan berbagai teknik untuk merakit berbagai media dalam bentuk 3D ataupun 2D. Teknik-teknik yang diterapkan pada sebuah karya seni tersebut merupakan sebuah teknik pesona, yang dikemukakan oleh Alferd Gell (1992). Technology of enchantment atau teknik pesona adalah penerapan teknik-teknik pada karya seni, mulai dari gerak, suara, warna, bau, rasa, dan teknik lainnya untuk menarik perhatian penikmat seni agar tertuju pada karya seni tersebut.  read more

Melihat Technology of enchantment dalam karya “Racikan Keluarga” oleh Tutti Frutti Read More »

Scroll to Top